Thursday 9 January 2014

Bromo ( 9-10 November'13 )




Bromo salah satu impian saya selama menetap di Jawa Timur.Ingin sekali melihat langsung panoramanya yang memikat,yang selama ini saya hanya bisa lihat di kalender atau di google.

Kali ini perjalanan menyusuri Bromo dimulai dari Sidoarjo.Jelang tengah hari kami mulai perjalanan ini,melewati Pasuruan sampai Probolinggo.Menuju Cemoro Lawang perjalanan mulai menanjak dan berliku.kami dengan mobil pribadi,sampai Yoschi Hostel menempuh 3 jam an dari Sidoarjo.Kamar Yoschi yang berdinding bilik cukup berisik saat malam.Pinginnya menginap di Lava View Lodge yang viewnya menghadap langsung ke Bromo,tapi harganya itu loh hheehe....Namanya juga mencari yang pas di kantong.

kamar yoschi hostel


pemandangan di depan yoschi hostel


pemandangan skitar cemoro lawang

indahnya sunrise






Di Yoschi ini ada beberapa tipe kamar,yang kami ambil 1 kamar dengan kamar mandi diluar
( Rp.200.000) dan 1 kamar dengan kamar mandi didalam bisa muat 3 orang (Rp.300.000),sayangnya kamar mandinya tidak ada air panasnya...bbbrr,boro-boro mau mandi,buat wudhu aja airnya dingin banget.Menurut referensi beberapa blog,makanan di Yoschi ada yang enak.Tapi saya sore itu menyusuri Bromo ke dekat pintu gerbangnya,ada banyak warung disana.Ada satu penjual sate ayam yang cukup laris manis sore itu selain penjual bakso,pastinya itu yang hangat2 laris di Bromo.Baju hangat,kupluk,sarung tangan,masker,kacamata item kudu dibawa buat berpetualang.Bukan hanya bwat narsis saja tapi hujan debu pasir setelah berada di Bromo akan menutupi seluruh baju sampai ke kepala.Anginnya itu yang ga kuku...^_^ ..Hal lucu tentang tukang bakso ini,yang pagi-pagi subuh ikutan ke Pananjakan ditempat menunggu sunrise.Benar-benar salut buat abang tukang bakso,ngegas habis-habisan pasti perjuangan berat demi sesuap nasi mencapai Pananjakan dengan motornya,ckckkk...

Setelah survey mendadak sharing jeep hardtop untuk ke Pananjakan dan Bromo,akhirnya diputuskan pesan jeep dari hostel saja.Rp.125.000 / orang.Karena kami tak cukup 6 orang,kalau sewa satu jeep sekitar Rp.500.000,kalau ditambah ke bukit teletubbies dan pasir berbisik Rp.650.000.Pernah baca katanya ada ojek juga,tapi sedari sore mencari-cari tak bertemu tuch tukang ojek.


Jam 3 dibangunin sama orang hostel untuk siap-siap ke Pananjakan,walaah ternyata ga musim liburan saja menuju Pananjakan ramainya minta ampun,macet...Sampai Pananjakan,sudah mulai tampak semburat kuning muncul...waaaw indahnya,ga nyangka bisa sampai kesini dan menyaksikan keindahanMu Ya Allah...Subhanallah.Lalu lanjut ke Bromo dan naik kuda sampai dekat tangga kawahnya.Benar-benar pengalaman yang tak terlupakan.Pulangnya kami via Tongas,lebih cepat sampai Sidoarjo.ga nyampai 3 jam.Alhamdulillah...